Monday, 7 December 2015

Inilah Fungsi Carbon Cleaner Dan Manfaatnya

Fungsi carbon cleaner - didalam dunia otomotif khususnya roda empat tentu kita sudah mengenal apa itu yang dimaksud karbon cleaner, fungsi dan manfaat yang bisa kita peroleh dari carbon cleaner ini.

Bagi kalian yang masih baru mendengar istilah ini ataupun sering mendengar namun tidak mengetahui apa fungsi dari carbon cleaner, berikut akan kami berikan penjelasan mengenai manfaat fungsi dan pengertian karbon cleaner.

carbon cleaner


Pengertian carbon cleaner

Carbon cleaner adalah sebuah cairan khusus yang diproduksi oleh pabrik suplemen otomotif yang mana diperuntukkan guna menjaga dan merawat agar kondisi mesin tetap bagus dan prima.

Fungsi dari carbon cleaner

Fungsi utama dari carbon cleaner ini adalah untuk menghilangkan atau mengangkat sisa sisa karbon yang ada didalam ruang bakar akibat proses pembakaran tidak sempurna sehingga kondisi ruang bakar menjadi bersih dan terhindar dari penumpukan karbon. Jika karbon didalam ruang bakar tidak dibersihkan bisa menyebabkan rusaknya komponen piston.

Manfaat menggunakan carbon cleaner

Dari beberapa uraian diatas tentu kalian bisa menyimpulkan manfaat apa yang bisa kita peroleh dari penggunaan carbon cleaner ini yakni semakin terpeliharanya komponen mesin terutama piston serta komponen lain didalamnya.

Namun perlu di ingat juga bahwa penggunaan carbon cleaner ini tidak boleh sembarangan, ada takaran tertentu dan rentang waktu tertentu sebab cairan carbon cleaner ini sangatlah keras terhadap bahan aluminium. Terlalu sering dan kebanyakan menggunakan carbon cleaner juga dapat berakibat cacatnya piston dan berakibat borosnya penggunaan bahan bakar. Oleh sebab itu bijaklah dalam menggunakan carbon cleaner ini.

Baca juga : Ciri ciri kampas kopling yang telah habis

Nah itulah tadi sekilas tentang karbon cleaner, semoga artikel ini dapat memberikan informasi, pengetahuan dan manfaat kepada para pembaca setia.


Inilah Fungsi Carbon Cleaner Dan Manfaatnya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Suryo Tedjo

0 comments:

Post a Comment