Sunday, 11 October 2015

Suspensi Monoshock VS Dualshock Bagus Mana? Awas Jangan Salah Pilih Ya

Dualshock vs monoshock - jenis suspesi kendaraan bermotor roda dua yang berkembang saat ini terbagi menjadi dua jenis yakni monoshock dan dualshock yang masing masing tentu memiliki kelebihan serta kekurangan.

Dan bagi kalian yang hendak membeli sebuah unit kendaraan bermotor roda dua jangan sampai salah pilih loh untuk membeli motor yang menggunakan single shock ataukah monoshock.

monoshock vs dualshock

Kelebihan dan kekurangan monoshock

Shockbreaker single ini didunia otomotif memiliki banyak sekali sebutan dari yang namanya prolink,monoshock,singleshok dan lain sebagainya,yang memiliki kelebihan utamanya adalah sangat nyaman digunakan untuk tikungan,terasa sangat halus dan juga lebih stabil. Dan suspensi monoshock ini paling banyak diaplikasikan untuk motor sport dan trail yang mana sangat mengutamakan kenyamanan. Namun kekurangan dari jenis shockbreaker ini adalah tidak dapat dipakai untuk mengangkut beban yang berat,dan bila dipaksakan nantinya bakal nggaduk bila motor menginjak lubang. Untuk informasi lengkap mengenai kelebihan dan kekurangan dari shockbreaker monoshock ini, silahkan baca dibawah ini.

Baca juga : Kelebihan dan kekurangan shockbreaker monoshock

Kelebihan dan kekurangan dualshock

Shockbreaker ganda atau dualshock pun demikian memiliki kelebihan utamanya adalah sangat bagus untuk mengangkut beban yang sangat berat sekalipun,dan shockbreaker model ini paling banyak diaplikasikan untuk motor bebek ataupun motor jenis cruiser yang biasa digunakan untuk mengangkut beban yang berat. Dan shockbreaker jenis ini pun juga memiliki kelemahan yakni terkadang kekerasan antara shockbreaker sebelah kiri berbeda dengan yang ada disebelah kanan sehingga bila dipakai untuk menikung akan berakibat oleng. Toh suspensi ini yang dibutuhkan adalah kekuatan,keawetan serta tahan banting sehingga kenyamanan itu nomor dua,pokok kiriman beras sampai tujuan jhe.hahaha

Lalu bagaimana agar kita tidak salah dalam memilih kendaraan,apakah yang monoshock atau dualshock?

Agar anda tidak salah memilih,tentu harus disesuaikan dengan kebutuhan kalian. Bila kalian lebih sering mengangkut beban yang berat ( kendaraan niaga ),misalkan saja anda tukang antar beras,maka pilihlah motor yang menggunakan dualshock /shockbreaker ganda.

Dan bila ternyata kalian menginginkan motor yang halus tikungannya,lembut dan nyaman ( kendaraan harian ) dan jarang mengangkut beban berat maka silahkan pilih jenis motor dengan type monoshock.

Jangan lupa baca juga Alasan ban warnanya hitam dan bukannya putih


Suspensi Monoshock VS Dualshock Bagus Mana? Awas Jangan Salah Pilih Ya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Suryo Tedjo

0 comments:

Post a Comment